Sejarah
Sebuah pemikiran tentang perlunya kebersamaan dan kepedulian sosial mengkristal pada warga RW 05 yang dari hari kehari dililit permasalahan seperti kebersihan, kenyamanan dan keamanan sejak mereka berkumpul di Bukit Ligar pada tahun 1984.
Pada Tanggal 20 Bulan Februari Tahun 1993 sekelompok warga memberanikan diri membentuk sebuah wadah yang bernama Koperasi Kredit RW 05 Bukit Ligar, yang dimaksudkan untuk membantu sesamanya menanggulangi kebutuhan sehari hari dan sebagai ajang baru berkomunikasi.
Tahun 1995, 11 sukarelawan karya nyata mengajak 30 orang melakukan kompromi memulai menjadi pioner pencarian air. Dan 30 partisipan lainnya mengikuti. Pada tahun 1996 air sudah bisa dinikmati oleh warga RW 05 Bukit Ligar , yang bernama Unit Air.
Pada Tahun 2004 KSU RW 05 Bukit Ligar membuka Unit ATK dan Photocopy untuk memenuhi kebutuhan warga RW 05 Bukit Ligar dan sekitarnya.
Koperasi berbadan hukum pada Tanggal 05 Bulan Februari Tahun 2004 dengan nomor 68/BH/518-KOP/II/2014 dengan nama Koperasi Warga RW 05 Bukit Ligar (KOPAGA)
Pada tahun 2007 tepatnya Tanggal 26 Bulan April Tahun 2007, kopersi melakukan perubahan badan hukum dengan nomor 68/BH/PAD/518-KOP/IV/2007 dengan nama Koperasi Serba Usaha RW 05 Bukit Ligar (KSU RW 05 Bukit Ligar).
Kemudian berlanjut pada tanggal …… dilakukan perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran RT KSU RW 05 Bukit Ligar.
Kepemimpinan KSU RW 05 Bukit Ligar:
Pertama: Bapak H. Nanno Ditisna alm (1993 – 1996)
Kedua: Bapak H. Komar Ruslan (1997 – 1999)
Ketiga: Bapak Nurseto Sriyono (2000 – 2002)
Keempat: Bapak Nurseto Sriyono (2003 – 2005)
Kelima: Bapak Nurseto Sriyono (2006 – 2008)
Keenam: Bapak Nurseto Sriyono (2009 – 2011)
Ketujuh: Bapak Komar Ruslan (2012 – 2014)
Kedelapan: Bapak Komar Ruslan (2015 – 2017)
Kesembilan: Bapak Rida Garnida (2018 – 2020)
Kesembilan: Bapak Rida Garnida (2021 – 2023)